Masyarakat Dihimbau Terapkan Prokes Ketat Selama Perayaan Nataru

Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury
Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury

Ambon, MalukuPost.com – Masyarakat Maluku dihimbau untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) ketat selama perayaan Natal 25 Desember dan Tahun Baru 1 Januari 2022.

“Kita tahu dalam perayaan Nataru akan banyak orang berkumpul, untuk itu diharapkan kita selalu terapkan prokes saat bepergian kemana saja,”pinta Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury diruang kerjanya, rabu (22/12/2021).

Bacaan Lainnya

Menurutnya, penerapan prokes selama Nataru sangat penting diterapkan, sehingga bisa terhinadar Covid-19, apalagi dengan berkembangnya varian baru Omicron, yang kini telah masuk di Indonesia.

Untuk itu, masyarakat harus berhati-hati, menjaga diri dan keluarganya dengan baik. jika tidak, maka dikhawatirkan akan terjadi seperti kondisi sebelumnya, dimana negara dan daerah ini akan kembali terpuruk.

“Satu saja kena sudah bisa dipastikan akan berdampak ke yang lain.Kita ingin supya hidup ini membaik. Karena itu saya minta kita jaga diri, prokes harus selalu diterapkan, sehingga perkembangan Omicron tidak sampai di Maluku,”ajaknya.

Tak lupa Wattimury mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bahu-membahu bersama petugas kesehatan, pemerintah daerah dan seluruh lapisan masyarakat untuk mengatasi jangan sampai varian omicron masuk di Maluku.

Pos terkait